Telkom Masamba Kerjasama Dengan Pemerintah Luwu Utara Dalam Bidang Tata Kelola Bidang Pengaplikasian Konsep Smart City 2018 Yang Akan Datang


MASAMBA-Pantau Terkini.co.id.Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, mendapat kunjungan dari Kepala Kantor Telekomunikasi (Telkom) Luwu Raya, Murlawa, Kamis (27/7/2017), di Ruang Kerja Bupati. Kunjungan Kepala Kantor Telkom itu dilakukan dalam rangka menjalin kerja sama di bidang tata kelola pemerintahan, khususnya dalam hal pengaplikasian konsep-konsep Smart City yang coba dibangun melalui kerja sama tersebut. Dan rencananya konsep Smart City akan diterapkan pada 2018 mendatang.


Bupati Indah Putri mengatakan, Smart City bertujuan untuk menjalin sinergitas antar SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) sehingga tidak ditemukan lagi yang namanya area privasi, melainkan terciptanya area public. "Konsep Smart City ini untuk menjalin sinergitas antarSKPD, sehingga tidak ada lagi private area di pemerintahan daerah, tapi yang ada adalah public area," ujar Indah di hadapan Kakan Telkom Luwu Raya.


Dengan adanya Smart City, lanjut Indah, Pemerintah Daerah dapat terbantukan dalam hal pemberian pelayanan kepada masyarakat, serta meringankan pekerjaan di wilayah-wilayah terpencil seperti Kecamatan Rongkong, Seko dan Rampi. “Tentu dengan adanya smart city ini kita harapkan mampu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat, serta meringankan pekerjaan pemerintah, khususnya di wilayah terpencil,” terang Indah.


Rencananya, Smart City ini akan dihubungkan ke semua ruangan SKPD melalui layar CCTV yang terkoneksi dengan Aplikasi Smart City. "Jadi, sistem kerja Smart City ini adalah bagaimana menciptakan konektivitas jaringan via CCTV, sehingga kita dapat memantau kerja-kerja cerdas para Pimpinan SKPD dan pejabat di lainnya dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat kita,” tutur Indah. 


Sebelumnya, Murlawa mengatakan, Smart City merupakan salah satu solusi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dan sistem ini, kata Murlawa, adalah sistem yang cukup penting dalam tata kelola pemerintahan sebuah daerah. “Luwu Utara adalah salah satu daerah yang bisa dibilang terbaik dalam pemenuhan standar kesiapan struktur dalam mengimplementasikan konsep-konsep Smart City yang memang penting dalam menata pengelolaan sebuah pemerintahan,” kata Murlawa.
Laporan: Hms.Lutra/Suardi
Editor:Muhlis


Post a Comment

0 Comments