Siang hari tgl 1 September 2021 kami mengunjungi Warung Alody the Canggu Bar tepat dikawasan kompleks Pantai Batu Bolong Canggu yang siang itu cukup terik. Kami bersantai di Warung Alody untuk menikmati kopi dan makanan ringan di Warung tersebut.


Kebetulan saat itu kami bertemu dengan pemilik Warung yaitu Bpk Widiase Alody yang menyambut kami dengan ramah.  Sambil ngobrol ringan, menikmati makanan ringan dan kopi Bali Bpk Widiase sempat bercerita bahwa sebelum Pandemi Warung miliknya tak pernah sepi dari kunjungan turis Eropa maupun turis Domestik.

Warung Alody memang menjadi tempat favorit bagi para wisatawan setelah mereka bersantai menikmati deburan ombak Pantai Batubolong karena letak Warung Alody memang berada di komplex Pantai (dekat tempat parkir mobil dan motor). Selain tempatnya santai di Warung Alody para pengunjung juga bisa menikmati kopi, Beer,Gyn tonic,Spirit drink sambil menghisap Sisha dengan berbagai aroma . Untuk makanan juga tersedia makanan Nasional juga makanan International sesuai selera. Karena sangat dekat dengan pantai pengunjung bisa makan/ minum sambil menikmati suara deburan Ombak Pantai Batubolong Canggu. 


Pengunjung bisa menikmati makanan sesuai selera seperti didaftar menu seperti Burger,Nasi goreng khas Alody, Ikan Bakar, Iga Bakar, Satay dll yang pasti semua menu segar, enak dan sehat.

Pak Widiase sang pemilik Warung juga berharap Bali segera terbuka kembali untuk turis mancanegara, musibah Pandemi segera berakhir dan Pariwisata kembali bangkit dan warungnya kembali ramai dikunjungi Wisatawan.

Pewarta sangat merekomendasi untuk WARUNG ALODY THE CANGGU BAR yang berlokasi di komplex Pantai Batubolong wajib untuk dikunjungi.

panterbali-ukie