PANTAUTERKINI.CO.ID, MEDAN, - Musrenbang RKPD Kota Medan Tahun 2022 digelar pada rabu (31/03). Acara berlangsung di Hotel Santika Premiere Dyandra dan Convention Medan jalan Kapten Maulana Lubis Medan.(31/3/21) 

Dengan tema "Kolaborasi Stakeholder Pembangunan Kota untuk Pemulihan Ekonomi melalui Peningkatan Layanan Kesehatan, Pemberdayaan Sosial dan Pembangunan Infrastruktur menuju Medan Berkah, Maju dan Kondusif".

Forum ini dibuka secara resmi oleh Walikota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution SE,MM didampingi Wakil Walikota Medan H.Aulia Rachman SE, Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman MM dan segenap pejabat dijajaran Pemko Medan.

Turut hadir dalam lanjutan dan sekaligus penutupan acara musrenbang RKPD kota Medan tahun 2022 wakil ketua DPRD kota Medan H.T.Bahrumsyah, para pimpinan OPD dan seluruh camat.

Dalam sambutannya walikota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution SE,MM menyatakan serta menegaskan, meminta agar 5 program prioritas utama Pemko Medan yakni Kesehatan, Kebersihan, Infrastrukur, Heritage dan Penanganan Banjir, harus sudah dilaksanakan tahun ini.

Ditambahkan juga, bukan berarti program lain tidak penting, namun 5 program prioritas harus dilaksanakan sehingga masyarakat bisa merasakan hasilnya.

Walikota Medan menambahkan tidak mau hanya sekedar di mulut, tapi harus dilaksanakan dengan nyata.

Pelaksanaan musrenbang yang dilakukan ini menghasilkan sebanyak 3.334 usulan yang diverifikasi dengan rincian sebanyak 1.932 usulan berasal dari kelurahan, 222 usulan dari kecamatan, 101 usulan dari forum perangkat daerah, 41 usulan dari stakeholder, serta 1.038 usulan dari pokok pikiran DPRD.

Acara tersebut berlangsung selama dua hari dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.



>>(Darwan babe)