PANTAUTERKINI.CO.ID.BREBES - Aksi nekat dilakukan oleh belasan anggota Polisi Sektor Jatibarang berseragam mendatangi markas Koramil 02 Jatibarang Kodim 0713 Brebes secara mendadak. Rabu (3/10/18).
Kapolsek Jatibarang, AKP Mulyono, SH mengatakan, bahwa aksi kesatuannya merupakan surprise kepada anggota TNI Kodim yang akan merayakan hari jadi TNI, sebagai.bentuk perwujudan persahabatan kami rela menyuapi nasi tumpeng.
“Saya mewakili keluarga besar Polres Brebes mengucapkan Dirgahayu TNI ke-73 2018, semoga lebih profesional, maju dan lebih manungunggal serta solid bersama Polri dan rakyat.” ungkapnya
Danramil Kapten Infanteri Iskandar mengungkapkan sangat bangga dan berterima kasih atas ucapan rekan kerja di wilayahnya dengan kejutan di hari ulang TNI kali ini. Implementasi ini merupakan bentuk perhatian dan kehangatan Polri kepada TNI, dan diharapkan mempererat soliditas kedua belah pihak mengawal persatuan dan kesatuan di Brebes.
Nampak Kapolsek Jatibarang menyuapi anggota jaga Koramil dengan nasi tumpeng diikuti aplaus serta pemberian ucapan selamat (Red)
0 Comments