Camat Tapos Beserta Jajaran Lurahnya

DEPOK |PANTAU TERKINI|
Keramaian di acara puncak Hari Anak Nasional Kota Depok tahun 2018 yang diselenggarakan oleh Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan dan Keluarga di lapangan balaikota Depok, Selasa 07 Agustus 2018. tampak hadir Camat Tapos Hasanuddin beserta jajaran Lurahnya
Di Stand Kecamatan Tapos

Selaku Camat Tapos Hasanuddin menyampaikan kepada awak media Pantau Terkini di lokasi " Alhamdulillah diacara puncak Hari Anak Nasional ini kami dari Kecamatan Tapos turut serta berpartisipasi support sepenuhnya hingga ke stand UKM Kecamatsn Tapos " ucap Hasanuddin

" Distand UKM Kecamatan Tapos banyak disajikan home industri , makanan, minuman siap saji untuk meramaikan acara ini, untuk itu kami borong dan bagi bagikan kepada para Lurah dan siapapun yang ingin mencicipi semisal jamur crispy, bolu tape dan masih banyak macamnya " ungkap Hasanuddin

Selaku Lurah Sukamaju Baru Samiya menambahkan " Stand ini gabungan dari semua Kelurahan dibawah Kecamatan Tapos, jadi hasil produk unggulan dimasing masing Kelurahan ditampilkan/ disajikan disini, walaupun Kecamatan Kecamatan Lainnya juga menampilkan berbagai menu sajian andalan " papar Samiya

"  Ajang ini juga sebagai sarana silaturahmi satu sama lainnya yang mungkin jarang ketemu namum komunikasi maupun sinergitas jalin kebersamaan itu yang harus kita utamakan selalu berjalan  sehingga selaras mengimplementasikan program program Pemerintah Daerah " pungkas Samiya

Memang tampak keguyubannya Kecamatan Tapos ini yang dikomandani oleh Camat Tapos Hasanuddin dari pengamatan awak media Pantau Terkini ( Koes - Kabiro Depok )